Rumah Warga Rusak Akibat Bondet Meledak

Written By Unknown on Minggu, 25 Agustus 2013 | 12.43

SURYA Online, JEMBER - Teror bondet alias bom ikan kembali melanda Jember. Sabtu (24/8/2013) malam pukul 22.25 WIB, sebuah bondet meledak di rumah Ahmad Zaenuri (60) warga Dusun Krajan Desa Karangsono Kecamatan Bangsalsari.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun kasus meledaknya bondet itu menambah panjang kasus teror bondet ataupun petasan di Kabupaten Jember di tahun 2013 ini.

Peristiwa itu membuat bagian depan rumah Zaenuri rusak parah. Kaca, jendela dan pintu depan rusak. Atap juga jebol. Sejumlah perabotan di ruang tamu juga hancur.

Dari informasi yang dihimpun Surya, peristiwa terjadi sekitar pukul 22.25 WIB. Kala itu, di desa itu sedang digelar halal bihalal di masjid. Zaenuri mengikuti pengajian dan halal bihalal itu. Sedangkan di rumah ada anaknya, Gatot (30) dan cucunya, Feril (8).

Beruntung keduanya sedang berada di bagian belakang rumah sehingga tidak sampai terluka. Hanya saja ledakan itu membuat keduanya kaget, begitu juga warga yang sedang mengikuti pengajian halal bihalal.

Meski berjarak sekitar 1 kilometer dari lokasi pengajian, suara ledakan terdengar jelas. "Sehingga kami semua berhamburan ke rumah pak Zaenuri. Ternyata ada bondet meledak.
Kami tidka tahu apakah dilempar atau bagaimana, karena sehari-harinya pemilik rumah bekerja sebagai petani," ujar Herman, warga sekitar.

Ledakan bondet itu membuat ZAenuri kaget dan terpukul. Ia takut kejadian itu melukai anak cucunya karena ketika bondet meledak, keduanya ada di rumah. Tetapi ternyata keduanya tidak sampai terluka hanya sangat terkejut hingga gemetar. Ia kini juga meratapi rumahnya
yang hancur berantakan, terutama di bagian depan tempat tinggalnya itu.

Kasus itu, kini sedang ditangani jajaran Polsek Bangsalsari dan Polres Jember. Garis polisi telah dipasang di sekitar rumah itu.

Berdasarkan catatan Surya, setidaknya telah ada enam kasus teror bondet juga petasan terjadi di tahun 2013 ini. Kasus bahan peledak itu terjadi di Kecamatan Sumberbaru, Wuluhan, Mumbulsari, Jombang, juga Bangsalsari.


Anda sedang membaca artikel tentang

Rumah Warga Rusak Akibat Bondet Meledak

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2013/08/rumah-warga-rusak-akibat-bondet-meledak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rumah Warga Rusak Akibat Bondet Meledak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rumah Warga Rusak Akibat Bondet Meledak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger