Perpaduan Unik Denim dan Tenun Hasilkan Busana Muslim Geometris

Written By Unknown on Sabtu, 20 April 2013 | 12.42

Sabtu, 20 April 2013 12:20 WIB | Dibaca: 13 | Editor: Titis Jati Permata | Reporter : Marta Nurfaidah

SURYA Online, SURABAYA - Paduan dua bahan berbeda yaitu denim dan kain tenun mampu menghasilkan desain busana muslim yang unik.

Di tangan Lia Afif, desainer yang tergabung dalam Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Jatim, busana muslim tersebut jadi tampak eksotik.

Tema Contrarilectic diusung Lia karena dua bahan yang sangat kontras.

Denim dengan serat dan tekstur kaku serta kain tenun Kupang yang halus dan bermotif.

"Saya memilih jins atau denim warna hitam. Sebab, menyesuaikan dasar kain tenun Kupang yang rata-rata berwarna hitam dan terkesan kuat," jelas Lia seusai sesi pemotretan busana, Sabtu (20/4/2013).

Kain tenun di sini memang hanya sebagai aksen geometris pada abaya berbahan satin sutera warna kuning. Sedangkan, cape sebagai penunjang penampilan dibuat dari denim.

Detail cape dibuat dari batu koral, akrilik, dan payet yang dijahit satu per satu pada denim dengan tangan. Rangkaian manic-manik dan bebatuan yang tertata ini memperkuat tampilan etnik glam.

Kepingan tipis kecil warna emas dipakai Lia sebagai garis pembatas antara hiasan dan denim.

Busana ini akan menjadi bagian dari acara The 6th Surabaya Fashion Parade – APPMI Show bertema DENIMix pada 3 Mei 2013 di Convention Center, lantai 6 Tunjungan Plaza III.

Berita Selengkapnya Klik di Sini »

Akses Surabaya.Tribunnews.com lewat perangkat mobile anda melalui alamat surabaya.tribunnews.com/m/


Anda sedang membaca artikel tentang

Perpaduan Unik Denim dan Tenun Hasilkan Busana Muslim Geometris

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2013/04/perpaduan-unik-denim-dan-tenun-hasilkan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Perpaduan Unik Denim dan Tenun Hasilkan Busana Muslim Geometris

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Perpaduan Unik Denim dan Tenun Hasilkan Busana Muslim Geometris

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger