Korban dan Kendaraan Dievakuasi, Lalu Lintas Kembali Normal

Written By Unknown on Selasa, 12 Februari 2013 | 12.42

Selasa, 12 Februari 2013 12:11 WIB | Dibaca: 34 | Editor: Titis Jati Permata | Reporter : M Taufik

surya/m taufik

Truk tronton yang melindas pengendara motor di Jalan A Yani Surabaya, Selasa (12/2/2013).

SURYA Online, SURABAYA - Jalan A Yani kembali normal setelah macet parah akibat terjadinya kecelakaan maut yang melibatkan sepeda motor dan truk tronton, Selasa (12/2/2013).

Arus lalu lintas sudah normal setelah korban kecelakaan dan kendaraan yang terlibat kecelakaan dievakuasi petugas kepolisian.

"Korban dilarikan ke RS Bhayangkara, dan kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke Pos Polisi depan Bulog," jawab seorang petugas lantas di lokasi kejadian kepada Surya Online, Selasa (12/2/2013).

Dalam kecelakaan itu, Subiarto (50) Warga Babatan Jati, Kecamatan Jati, Sidoarjo tewas setelah sepeda motor Honda Beat hitam bernopol W 3171 SR yang dikendarainya terlindas truk tronton putih bermuatan galon air mineral bernopol L 9916 UH yang disopiri Naim (62) asal Desa Gondang, Kecamatan Gempol, Pasuruan.

Akibat kecelakaan itu, jalan A Yani sempat macet sampai bundaran Waru. Namun, kemacetan telah terurai setelah polisi mengevakuasi korban dan kendaraan yang terlibat kecelakaan.

Akses Surabaya.Tribunnews.com lewat perangkat mobile anda melalui alamat surabaya.tribunnews.com/m/


Anda sedang membaca artikel tentang

Korban dan Kendaraan Dievakuasi, Lalu Lintas Kembali Normal

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2013/02/korban-dan-kendaraan-dievakuasi-lalu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Korban dan Kendaraan Dievakuasi, Lalu Lintas Kembali Normal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Korban dan Kendaraan Dievakuasi, Lalu Lintas Kembali Normal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger