Langsung Bulan Madu ke Amerika

Written By Unknown on Sabtu, 10 November 2012 | 12.43

Sabtu, 10 November 2012 11:58 WIB | Dibaca: 39 | Editor: Achmad Pramudito | Reporter : Achmad Pramudito

surya/habiburrahman

Astrid Ellena dan Donny Leimena

Surya Online, SURABAYA - Amerika menjadi incaran Astrid Ellena-Donny Leimena untuk berbulan madu. Pasangan yang baru menikah di Hotel Shangri-La Surabaya, Jumat (9/11) malam itu belum menentukan berapa lama mereka di Negeri Paman Sam tersebut.

Yang pasti, setelah prosesi pernikahan dilakukan dan kembali ke Jakarta, selanjutnya mereka terbang ke Amerika Serikat. "Mama Ellen kan di sana. Jadi dua-tiga hari setelah pernikahan, kami langsung terbang ke Amerika untuk beberapa hari," beber Donny kepada Surya sesaat sebelum menemui tamu undangan di Ballroom Hotel Shangri-La.

Baik Astrid Ellena maupun Donny juga belum memberi kepastian mengenai program momongan. Mereka lebih ingin fokus pada prosesi sakral pernikahan yang sudah mereka rancang sejak mereka mengikat kasih sekitar setahun silam.

Sebagaimana diketahui, Donny dan perempuan yang akrab disapa Ellen ini dipertemukan di ajang pemilihan Miss Indonesia 2011. Sejak itu mereka kian dekat, dan puncaknya Donny mengikat Ellen lewat pertunangan bulan Desember 2011.

Pesta pernikahan yang diselenggarakan di hotel bintang lima ini terkesan sangat sederhana. Hanya sekitar 700 tamu yang diundang, dan sama sekali tidak ada media yang meliput.

"Mohon maaf, ini semata atas permintaan keluarga Donny. Kami harus menghormati itu," tutur Ellen melalui BlackBerry Messenger (BBM) kepada Surya beberapa waktu lalu.

Akses Surabaya.Tribunnews.com lewat perangkat mobile anda melalui alamat surabaya.tribunnews.com/m/


Anda sedang membaca artikel tentang

Langsung Bulan Madu ke Amerika

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2012/11/langsung-bulan-madu-ke-amerika.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Langsung Bulan Madu ke Amerika

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Langsung Bulan Madu ke Amerika

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger