NasDem Resmi Rekom Rendra Maju Pilkada Malang

Written By Unknown on Kamis, 16 April 2015 | 12.42

surya/mujib anwar

Ketua DPP Partai NasDem Sri Sayekti Sundjunadi (kiri), Rendra Kresna, dan Ketua DPW Partai NasDem Jatim Effendy Choirie, Kamis (16/4/2015) saat penyerahan penyerahan rekom Pilkada Kabupaten Malang, di Kantor DPW NasDem, Jalan RA Kartini, Surabaya. 

SURYA.co.id | SURABAYA - DPP Partai NasDem menyerahkan surat rekomendasi kepada Rendra Kresna sebagai bakal calon kepala daerah untuk maju Pilkada Kabupaten Malang, Kamis (16/4/2015).

Surat rekomendasi diserahkan Ketua DPP Partai NasDem Sri Sayekti Sundjunadi secara langsung kepada Rendra, di Kantor DPW NasDem, Jalan RA Kartini, Surabaya.

Hadir dalam penyerahan rekom, Ketua DPW Partai NasDem Jatim Effendy Choirie.

Sri Sayekti mengatakan, nama Rendra terpilih sebagai calon bupati yang diusung partainya, setelah melakukan penjaringan dan penyaringan serta penelitian sesuai aturan partai.

"Hasilnya, Pak Rendra dinilai paling memenuhi syarat untuk diusung," tegasnya.

Dengan kapasitas dan kapabilitas yang dimiliki, Rendra, kata Sri dinilai dapat mewujudkan cita-cita mewujudkan restorasi Indonesia dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat.

"Selain itu pertimbangan bahwa peluang Pak Rendra menang dalam Pilkada cukup tinggi, juga jadi pertimbangan. Karena kita ingin calon yang kita usung menang," tegasnya.

Dikatakan, nama Rendra terpilih, setelah DPW NasDem Jatim menyampaikan lima nama bakal calon kepala daerah Kabupaten Malang ke DPP.

Dengan rekomendasi ini, Rendra sudah punya modal awal yang cukup bagus. Karena DPD NasDem Kabupaten Malang memiliki empat kursi di DPRD setempat.

Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok
LIKE Facebook Surya - http://facebook.com/SURYAonline
FOLLOW Twitter Surya - http://twitter.com/portalSURYA


Anda sedang membaca artikel tentang

NasDem Resmi Rekom Rendra Maju Pilkada Malang

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2015/04/nasdem-resmi-rekom-rendra-maju-pilkada.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

NasDem Resmi Rekom Rendra Maju Pilkada Malang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

NasDem Resmi Rekom Rendra Maju Pilkada Malang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger