Universitas Brawijaya Rampingkan Struktur Organisasi

Written By Unknown on Senin, 02 Februari 2015 | 12.43

SURYA.co.id | MALANG - Rektor Universitas Brawijaya (UB), Prof Dr Ir M Bisri MS merampingkan struktur organisasi kampus.

Ia menghilangkan sejumlah jabatan dan biro di UB dengan dalih efisiensi sumber daya dan anggaran.

Saat ditemui usai pelantikan Wakil Rektor UB, di Gedung Samantha Krida, Senin (2/2/2015), Bisri menjelaskan, perampingan organisasi ini atas usulan Direktorat Pendidikan Tinggi.

Usulan ini lalu ditindaklanjuti dalam rapat senat UB Oktober silam.

"Dikti meminta struktur organisasi di semua PTN disamakan karena itu organisasi kami pun mengalami perubahan," kata Bisri pada SURYA.co.id.

Adanya permintaan ini, lanjut Bisri membuat organisasi UB lebih ramping. Jumlah biro yang semula empat, kini menjadi tiga.

Biro yang hilang itu antara lain Biro Kemahasiswaan dan Akademik yang dilebur menjadi Biro Akademik, lalu Biro Keuangan dan Perencanaan yang dilebur menjadi Biro Keuangan.

Peleburan ini membuat jabatan di dalam biro ini juga mengalami perubahan. Salah satunya adalah Kasubag Humas yang kini menjadi Kepala UPT Informasi dan Kehumasan.

Sebelumnya, humas berada di bawah biro perencanaan dan akademik.

Bisri menambahkan perubahan ini juga mendukung target UB di tahun 2020 untuk berdaya saing Asia.

Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok
LIKE Facebook Surya - http://facebook.com/SURYAonline
FOLLOW Twitter Surya - http://twitter.com/portalSURYA


Anda sedang membaca artikel tentang

Universitas Brawijaya Rampingkan Struktur Organisasi

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2015/02/universitas-brawijaya-rampingkan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Universitas Brawijaya Rampingkan Struktur Organisasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Universitas Brawijaya Rampingkan Struktur Organisasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger