Penerima Salam Tempel PT GG Langsung Serbu Pasar

Written By Unknown on Sabtu, 26 Juli 2014 | 12.43

SURYA Online, KEDIRI - Usai mendapatkan pembagian salam tempel, masyarakat banyak yang berbondong-bondong mendatangi pasar yang ada di sekitar pabrik PT Gudang Garam Tbk. Akibatnya suasana pasar di Ngadisimo dan Karangrejo yang dekat dengan pabrik mendadak menjadi ramai, Sabtu (26/7/2014).

Mayoritas warga membelanjakan uang salam tempel untuk membeli sayur-sayuran dan lauk pauk. Ada juga yang digunakan untuk membeli buah-buahan dan bumbu dapur untuk persediaan saat Lebaran.

"Lumayan mas keluarga kami dapat Rp 60.000. Ini untuk belanja sayuran dan lauk untuk berbuka puasa," ungkap Ny Wanti (30) warga Kelurahan Semampir, Kota Kediri saat berbelanja di Pasar Ngadisimo.

Wanti datang mengantre salam tempel selepas salat Subuh. Dia datang bersama suami dan kedua anaknya yang masih balita. Total keluarga ini mendapatkan uang Rp 60.000.

Dengan mengantre salam tempel kebutuhan belanja untuk berbuka sudah terpenuhi.

"Kalau dibelikan baju uangnya tidak cukup, tapi lumayan untuk beli sayuran dan lauknya," tambahnya.

Sementara Ny Purwati (55) juga membelanjakan uang yang diperolehnya dari pembagian salam tempel untuk membeli buah dan sayuran.

"Uangnya saya belikan pepaya dan jeruk sama sayuran," jelasnya.

Perempuan ini datang bersama menantu dan dua cucunya yang masih balita. Setiap tahun dia mengaku selalu mengikuti antre salam tempel.

Menurut Kepala Bidang Humas PT GG Tbk, Ihwan Tricahyono setidaknya ada 13.500 lebih warga yang mendapatkan salam tempel. Jumlah penerima tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun lalu yang mendapatkan salam tempel.

Bagi orang dewasa mendapatkan Rp 20.000 dan anak-anak Rp 10.000.

"Kalau nilai totalnya tinggal dikalikan saja dengan jumlah warga yang hadir," ungkapnya.

Ihwan bersyukur kegiatan yang dihadiri ribuan warga masyarakat dari Kediri dan sekitarnya berlangsung aman, lancar dan tertib. Pembagian sendiri dilakukan dengan mendahulukan perempuan dan anak-anak baru kemudian penerima pria.

Untuk mengamankan kegiatan ini dikerahkan sekitar 800 personel gabungan kepolisian, TNI dan satpam PT GG. Petugas membuat sekat-sekat untuk membatasi penumpukan massa dan menghindari adanya desak-desakan massa. Hingga kegiatan berakhir pembagian salam tempel berlangsung aman dan tertib.

Kapolres Kediri Kota AKBP Budhi Herdi dan dan Dandim 0809 Kediri Letkol Inf Heriyadi memantau langsung pembagian salam tempel di Unit I PT GG.


Anda sedang membaca artikel tentang

Penerima Salam Tempel PT GG Langsung Serbu Pasar

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2014/07/penerima-salam-tempel-pt-gg-langsung.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Penerima Salam Tempel PT GG Langsung Serbu Pasar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Penerima Salam Tempel PT GG Langsung Serbu Pasar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger