SURYA Online, SURABAYA - Para pengelola hotel sudah paham betul tradisi boyongan keluarga pengusaha itu.
Jauh hari, pengelola hotel berlomba menyediakan paket.
Hotel berkonsep resort, Hotel Singgasana, menawarkan harga kamar deluxe sebesar Rp 690.000 net.
"Itu sudah termasuk makan pagi dan makan malam untuk dua orang," kata Virtaloka, Executive Secretary and Public Relation Hotel Singgasana.
Sepanjang liburan lebaran ini disiapkan 84 unit kamar deluxe. Namun, mereka tidak menutup bagi tamu yang meminta kamar executive suite yang mendapat kelebihan dengan panorama menghadap kolam.
"Executive suite harganya Rp 1 jutaan. Semua harga ini promo, di luar harga reguler yang biasa berlaku," terang Virtaloka.
Diperkirakan lebaran 2013 ini sebanyak 70 persen kamar deluxe terisi.
Sebab, tahun lalu sebanyak 60 persen dipenuhi tamu yang menghabiskan waktu liburan lebaran di Kota Surabaya.
Sementara itu, bonus menginap satu malam lagi dari dua malam yang dipesan ditawarkan Hotel Shangri-La Surabaya.
Juliawati Sadeli, Communications Manager Hotel Shangri-La Surabaya menjelaskan bahwa promo tersebut berlaku untuk tipe kamar eksekutif dengan harga Rp 1,8 juta per malam termasuk makan pagi.
Harga promo juga diberikan untuk Deluxe Room sepanjang lebaran 1434 Hijriyah ini.
"Jika booking kamar saja harganya sebesar Rp 1,2 juta ++ atau Rp 1,4 juta ++ termasuk makan pagi untuk dua orang," papar Juliawati.
Semua paket ini berlaku selama periode 1 hingga 18 Agustus 2013.
Selama berada di hotel, fasilitas kolam renang dan pusat kebugaran dapat bebas digunakan.
Ketika masih disibukkan dengan urusan pekerjaan, ada fasilitas Wi-Fi dan internet broadband di seluruh area publik hotel.
Di semua tipe kamar juga disediakan internet broadband gratis.
Kenaikan 20 persen berlangsung pada pemesanan kamar sepanjang liburan lebaran ini di Surabaya Plaza Hotel (SPH).
"Kenaikan booking kamar sudah terjadi sejak H-3 dan biasanya akan berjalan sampai H+7," ujar Dyah Wahyu Utami, Marketing Communication Manager Surabaya Plaza Hotel.
Rata-rata para tamu hotel ini akan menginap di sana hingga tiga atau empat hari setelah lebaran. Dengan harga kamar berkisar Rp 875.000 hingga Rp 1 juta net untuk kamar jenis Junior Suite Room, Business Suite Room, Plaza Suite, dan Deluxe Suite Room.
Harga tersebut sudah mencakup makan pagi dan makan malam untuk dua orang.
Serta fasilitas berupa internet broadband untuk semua kamar, adanya akses WiFi di semua area, dan izin menggunakan kolam renang.
Capek jalan-jalan atau mengunjungi rumah saudara, tamu tak perlu khawatir. Sebab, tamu di SPH juga mendapat keistimewaan untuk memanfaatkan adanya ruang sauna dan whirl pool.
Kenikmatan berlibur ini semakin lengkap dengan banyaknya kemudahan akses fasilitas yang diberikan hotel. (ida/ben/rie/ufi)
Anda sedang membaca artikel tentang
Hotel Ikut Siapkan Paket Khusus
Dengan url
http://cahayapost.blogspot.com/2013/08/hotel-ikut-siapkan-paket-khusus.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Hotel Ikut Siapkan Paket Khusus
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Hotel Ikut Siapkan Paket Khusus
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar