Walikota/Bupati PDI Perjuangan Tak Diistimewakan

Written By Unknown on Minggu, 14 Oktober 2012 | 12.42

Minggu, 14 Oktober 2012 12:31 WIB | Dibaca: 2 | Editor: Heru Pramono | Reporter : Hadi Santoso

SURYA Online, SURABAYA - Tidak ada perlakuan istimewa kepada para walikota/bupati dan juga wakil nya yang berasal dari PDI Perjuangan yang hadir di acara pengarahan kepala daerah yang digelar di Hotel Equator, Minggu (14/10/2012). Mereka mendapat perlakuan sama, utamanya dalam hal tempat duduk.

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri yang memimpin langsung pengarahan ini, baru datang di lokasi pukul 10.47 WIB. Acara yang berlangsung tertutup ini baru saja dimulai pukul 11.00 WIB.

Selain walikota/bupati, terlihat hadir beberapa anggota DPR RI asal Fraksi PDI Perjuangan seperti Panda Nababan dan Indah Kurnia. Juga Sekjen DPP PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo yang setia mendampingi Megawati.

"Mohon maaf acaranya tertutup. Baru nanti setelah selesai acara silahkan wawancara," tegas Kusnadi, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Minggu (14/10/2012).

Dikatakan Kusnadi, dari total 38 kabupaten/kota di Jatim, ada 19 bupati/walikota dan tiga wakil yang berangkat dengan kendaraan PDI Perjuangan.

Dikatakan pria yang juga anggota DPRD Jatim ini, selama acara ini,
tidak ada perlakuan khusus bagi para kepala daerah. Dalam artian, tidak ada tempat duduk yang khusus bagi mereka.

"Mereka semuanya membaur. Jadi yang mau duduk di depan atau di belakang, silahkan. Bu Risma saja duduk nya di belakang," ujar Kusnadi.

Akses Surabaya.Tribunnews.com lewat perangkat mobile anda melalui alamat surabaya.tribunnews.com/m/


Anda sedang membaca artikel tentang

Walikota/Bupati PDI Perjuangan Tak Diistimewakan

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2012/10/walikotabupati-pdi-perjuangan-tak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Walikota/Bupati PDI Perjuangan Tak Diistimewakan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Walikota/Bupati PDI Perjuangan Tak Diistimewakan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger