Relawan Seknas Jokowi Surabaya Dideklarasikan

Written By Unknown on Rabu, 21 Mei 2014 | 12.42

SURYA Online,SURABAYA - Relawan Seknas Jaringan Organisasi Komunitas dan Warga Indonesia (Jokowi) Surabaya resmi dideklarasikan, Rabu (21/5/2014) di Emittan Gallery, Jalan Walikota Mustajab, Surabaya.

Deklarasi pengurus Seknas Jokowi Surabaya dikemas dalam acara diskusi buku "Piagam Jalan Kemandirian Bangsa untuk Jokowi 2014-2019", dihadiri oleh sekitar 30 orang relawan.

Koordinator Seknas Jokowi Surabaya Diana AV Sasa mengatakan, relawan yang tergabung dalam Seknas Jokowi Surabaya terdiri dari eks aktivis 1998, mahasiswa, elemen buruh, dan petani.

Selain itu ikut bergabung juga nama-nama tokoh muda, seperti artis Hengky Kurniadi Caleg PDIP terpilih untuk DPR RI dari Dapil Jatim I (Surabaya dan Sidoarjo), Dosen Unair Airlangga Pribadi, Dian Nuswantari dari  Pusham Ubaya.

"Ketiganya masuk dalam komite ahli," ujarnya, kepada Surya, disela-sela deklarasi.

Menurut Sasa, tugas dari Seknas Jokowi adalah membangun propanda dan opini di masyarakat. Khususnya kepada para pemilih pemula. Pemilih pemula jadi sasaran utama, karena masih banyak yang belum mengetahui siapa Capres yang akan dipilih dalam Pilpres 9 Juli nanti.

"Propanganda nanti akan kita lakukan melalui sosmed (sosial media), leafleat,  komik, poster, dan mural," tegasnya.

Dengan strategi non pengerahan massa itu, pihaknya, kata Sasa yakin akan dapat mengantarkan Jokowi menjadi Presiden RI periode 2014-2019.


Anda sedang membaca artikel tentang

Relawan Seknas Jokowi Surabaya Dideklarasikan

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2014/05/relawan-seknas-jokowi-surabaya.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Relawan Seknas Jokowi Surabaya Dideklarasikan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Relawan Seknas Jokowi Surabaya Dideklarasikan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger