Dua Laga Home Arema Terancam

Written By Unknown on Kamis, 15 Agustus 2013 | 12.42

SURYA Online, MALANG - Polda Jatim kemungkinan tak memberi restu dua laga home Arema Cronous di Stadion Kanjuruhan terancam ditunda. Kepolisian fokus gelaran Pilgub Jatim yang digelar pada 29 Agustus 2013 nanti.

Sesuai jadwal PT Liga Indonesia (PT LI), Singo Edan bakal menjamu dua tim asal Kalimantan. Barito Putra dijadwalkan menantang Arema Cronous pada 21 Agustus 2013, dan Persiba Balikpapan pada 25 Agustus 2013.

Ketua Panpel Arema Cronous, Abdul Haris mengungkapkan Panpel berupaya tetap menggelar dua laga tersebut. Surat permohonan dispensasi dikirim hari ini.

"Kami berharap Polda Jatim memberi dispensasi untuk Arema Cronous," kata Haris kepada Surya Online, Kamis (15/8/2013).

Haris yakin Polda merestui permohonan Arema Cronous. Menurutnya, Panpel memberi jaminan dua laga tersebut berlangsung aman. Apalagi Aremania tidak bermasalah dengan suporter Barito Putra maupun Persiba.

PT LI belum memberi respon surat soal surat dari Polda Jatim. Menurutnya, pengelola Liga Super Indonesia (LSI) itu masih menunggu kabar dari Singo Edan. Bila Polda menolak surat dari Arema Cronous, baru PT LI akan memastikan dua laga home tersebut ditunda.

"Kalau laga ditunda, kami tidak tahu kapan bisa digelar. Informasinya, dua laga home baru bisa digelar usai Pilgub," tambahnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Dua Laga Home Arema Terancam

Dengan url

http://cahayapost.blogspot.com/2013/08/dua-laga-home-arema-terancam.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dua Laga Home Arema Terancam

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dua Laga Home Arema Terancam

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger